Sepenting Apakah Belajar Bahasa Inggris Di Era Digital?

  • Coffeeandme
  • Aug 14, 2021
Belajar Bahasa Inggris

Jika orang hanya menguasai bahasa Indonesia sudah tidak ada yang heran, sebab siapapun bisa berbahasa Indonesia. Tetapi ketika kamu bisa bahasa inggris tentunya akan menjadi nilai plus di mata orang banyak. Bahkan, kamu juga dianggap sebagai orang yang cerdas oleh banyak orang ketika mampu berbicara bahasa inggris.

Dengan itu memasuki era digital ini tuntutan untuk belajar bahasa inggris memang sangat penting. Bagaimana tidak, ketika akan mempelajari jurnal atau apapun di perkuliahan tentu tidak terlepas dari bahasa inggris. Bahkan, kamu pun akan kesulitan juga ketika akan liburan jika tidak menguasai bahasa inggris.

Jenjang Pendidikan

Ketika akan melanjutkan studi tentu bahasa inggris ini sangat diperlukan, khususnya ketika akan S1, apalagi S2 dan S3. Tentu bahasa inggris di jenjang S2 ke atas ini akan sangat dibutuhkan sekali. Bagi mereka yang tidak bisa bahasa inggris tentu sangat bermasalah dan berpotensi semakin lama masa kuliahnya.

Diperlukannya bahasa inggris ketika kuliah tidak lain untuk mempelajari literatur yang akan digunakan ketika mengerjakan tugas. Kebanyakan pada jenjang ini, semua bahasa literaturnya menggunakan bahasa inggris.

Jika hanya di level lokal mungkin sudah biasa tetapi ketika kamu akan ke luar negeri untuk studi, jenjang pendidikan tentu sudah pasti dibutuhkan. Kamu tidak bisa komunikasi dengan bahasa ini tentu tidak akan bisa melanjutkan studi disana. Sehingga, di era sekarang ketika akan lanjut studi memang wajib belajar bahasa inggris.

Melamar Pekerjaan

Ketika kamu lulus studi baik itu jenjang sarjana atau apapun itu pasti bahasa inggris sangat dibutuhkan. Beberapa perusahaan mewajibkan karyawannya untuk bisa bahasa inggris untuk melamar bidang tertentu. Dalam melamar pekerjaan tentu, yang bisa berbahasa inggris umumnya ada di level atas daripada yang hanya bisa bahasa Indonesia.

Dengan itu ketika kamu ingin punya karir yang bagus maka dari sekarang harus rajin belajar bahasa inggris. Misalnya saja untuk menjadi manager, direktur atau bagian lainnya tentu harus bisa bahasa inggris. Dengan ini, kamu akan mendapatkan nilai plus di mata perusahaan jika bisa berbahasa inggris.

Menambah Pengetahuan

Di era digital ini tentu banyak ditemui adanya berbagai buku yang sudah dibentuk secara digital atau dikenal dengan ebook. Di luar negeri banyak sekali ebook yang bisa kamu pelajari terkait berbagai bidang yang kamu tekuni. Misalnya saja kamu ingin menekuni bidang bisnis online yang sekarang ini lagi marak-maraknya.

Untuk mempelajari bidang satu ini memang bahasa inggris begitu dibutuhkan sebab untuk mempelajarinya harus bisa menguasai bahasa inggris ini. Tidak hanya itu, ada ebook tertentu jika dipelajari secara mendalam maka kamu bisa menguasai dunia online. Ebook tersebut tentunya berbahasa inggris dan juga cara mempraktikkan juga tidak terlepas dari bahasa inggris. Bagaimana kamu bisa menguasai dunia internet jika itu bidangnya jika tidak bisa dan mengetahui bahasa asing satu ini. Itulah kenapa di jenjang seperti ini bahasa masih mendominasi untuk kesuksesan karir kamu.

Itulah beberapa hal yang terkait dengan seberapa pentingnya bahasa inggris di era digital ini. Jika kamu berkeinginan untuk belajar bahasa inggris sebenarnya sudah sangat mudah karena sekarang sudah ada kampung inggris pare. Dengan mengikuti kursus tersebut tentu kamu harus bisa memilih mana yang terbaik. Untuk rekomendasinya kamu bisa klik link di atas maka kamu akan diarahkan ke kursus bahasa inggris yang memang sudah terpercaya dan terjamin.

Related Post :